Untuk keperluan syuting di Meksiko, CJ E&M mengungkapkan, Eric didukung oleh salah satu maskapai penerbangan raksasa asal Amerika dan Badan Pariwisata Meksiko. “Eric Nam terbang ke Meksiko untuk syuting video klip pada 9 Maret 2018,” ungkap agensi tersebut.
Sementara untuk mini album ketiganya kali ini, Eric mengungkapkan, terlibat langsung dalam penentuan komposisi lagu, penggarapan lirik, hingga produksi semua lagu dalam album barunya tersebut.
“Selama ini, aku telah menunjukkan sisi lainku sebagai seorang entertainer. Aku tampil sebagai host dan bintang berbagai variety show dan program musik. Namun untuk musik, aku tak pernah puas,” ungkap musisi 29 tahun tersebut.
Dia menambahkan, “Melalui album ini, fans dan pencinta musik bisa melihat sisi lain seorang Eric Nam. Karena itu aku bekerja keras menggarapnya.”
Sepanjang 2 tahun terakhir, Eric mengaku, telah mengumpulkan sekitar 70-80 lagu untuk proyek terbarunya ini. Dia menegaskan, tak akan ada lagu bertema percintaan di dalamnya.