SEOUL – Pada 8 Februari 2018, T.O.P ‘BIGBANG’ terekam kamera tengah menghadiri acara peresmian Museum Pusat Kerajinan Yongsan, di Distrik Yongsan, Seoul, Korea Selatan.
Bukan sebagai undangan, rapper 30 tahun itu merupakan salah satu petugas pelayanan publik yang tengah menjalankan perannya dalam event tersebut.
Sebagai informasi, Museum Pusat Kerajinan Yongsan menampilkan berbagai kerajinan tangan karya para manula yang dapat dibeli oleh pengunjung. Di dalamnya, terdapat pula area khusus yang memamerkan aneka hanbok yang dapat dicoba pengunjung.
Baca juga: Dipindah Jadi Pelayan Publik, TOP "BIGBANG" Lanjutkan Wajib Militer
Foto T.O.P di tengah-tengah para pengunjung museum itu diunggah oleh akun Facebook Distrik Yongsan. Di dalamnya, T.O.P tampak mengenakan kemeja putih dan jas abu-abu yang ditutupi selembar celemek berwarna hijau muda. Senyum tampak tersungging di bibirnya.
“Aku lega melihat dia bahagia. Senyum kecil di wajahnya itu, sesuatu banget. Aku berharap dia menikmati masa wamilnya. Aku berharap yang terbaik untuknya,” ujar salah satu netizen.
Sementara lainnya menuliskan, “Aku berharap dia baik-baik saja. Dia tampak menikmati tugasnya. Aku berharap semua personel BIGBANG bisa melewati wamil dengan senyum di wajah mereka. Aku lega, Seung Hyun (nama asli T.O.P) terlihat sehat di sana.”