Venom adalah satu dari sekian film yang diangkat dari karakter berbasis dunia Marvel dan Spider-Man yang berada di bawah kendali Sony. Sony saat ini membuat ulang Spider-Man bersama Marvel untuk film Homecoming yang akan dirilis 7 Juli mendatang. Studio ini juga mengembangkan proyek Silver Sable/Black Cat di antara karakter lain dari kandang Spider-Man.
Baca Juga: Nih Penampilan Tom Hardy sebagai Venom, Yes or No?
Dikutip dari The Hollywood Reporter, karakter itu adalah simbiosis alien yang membutuhkan inang manusia untuk bertahan hidup. Sebagai imbalannya, alien itu melindungi korbannya dengan kekuatan hebat.
Tokoh ini kali pertama muncul di layar lebar di film Spider-Man 3 besutan Sam Raimi pada 2007 yang dibintangi Tobey Maguire. Venom saat itu diperankan Topher Grace. Dia adalah seorang fotografer lepas yang dendam pada Peter Parker setelah dia kepergok menggunakan foto Spider-Man palsu. Dia kemudian berkontak dengan simbiosis alien itu dan bersatu dengan Sandman untuk membunuh Spidey.
(kem)