Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dimintai Keterangan soal Leticia Tanpa Izin, Anji Meradang

Dewanto Kironoputro , Jurnalis-Senin, 11 Desember 2017 |11:45 WIB
Dimintai Keterangan soal Leticia Tanpa Izin, Anji Meradang
Anji (Foto: Vania/Okezone)
A
A
A

ATURAN NARASUMBER. Saya tadi ditelpon oleh Produser atau entah siapa, diminta kesediaannya untuk live on air untuk membuat klarifikasi atau apapun. Saya tadi bilang, tidak bersedia. Karena saya selalu dibilang pencitraan dan pemanfaatan anak oleh pihak Sheila. Saya juga diminta untuk lebih baik mengurusi 4 anak saya di rumah daripada mengurusi hidup Leticia. Jadi memang itulah yang saya lakukan sekarang. Saya fokus mengurus 4 anak lain yang tinggal si rumah bersama saya, karena tidak mau dianggap pencitraan,” tulis Anji, Senin (11/12/2017).

Diketahui, acara itu menghadirkan Sheila sebagai bintang tamu. Tak ayal, episode itu membahas mengenai Leticia dan permasalahan tes DNA serta akte kelahirannya dengan Anji. Inti perbincangan tersebut juga sempat diunggah di akun Instagram acara tersebut.

Anji merasa dirugikan karena telefon tersebut, karena selain tanpa seizinnya, penolakannya di telefon membuatnya terkesan sombong. Apalagi, Anji menilai isu dirinya juga tidak terlalu penting sehingga tidak seharusnya ia dimintai keterangan tersebut, terlebih tanpa izin.

Kadang niat baik untuk peduli memang bisa disalahartikan. Akhirnya saya memilih untuk diam. saya jadi terkesan sombong karena tidak mau on air. Padahal alasannya bukan itu. Itu kan jadi merugikan saya,” tulis Anji.

Intinya, tadi saya bilang bahwa saya tidak bersedia di-on air-kan. Biar nanti diselesaikannya bukan di TV. Nara sumber mempunyai hak untuk tidak bersedia. Disebutkan dalam Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3SPS) bahwa “Lembaga Penyiaran tidak boleh menyiarkan materi program siaran langsung maupun tidak langsung tanpa persetujuan terlebih dahulu dan konfirmasi narasumber, kecuali untuk kepentingan publik yang tinggi”. Saya rasa ini bukan kepentingan publik yang tinggi ya. Tolong diperhatikan,” lanjutnya.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement