"Hwang Jung Eum melahirkan secara alami seorang anak laki-laki pada 15 Agustus pukul 8.30 PM waktu setempat," demikian bunyi pengumuman yang diungkapkan oleh Cjes.
Mereka memastikan kondisi sang artis juga si kecil dalam keadaan baik. Terhitung sejak melahirkan beberapa saat lalu, ucapan doa dan selamat pun langsung datang dari sejumlah kerabat dan kenalan Hwang Jung Eum dan sang suami, Lee Young Don.
"Baik ibu dan anak sehat. Saat ini mereka mendapatkan ucapan selamat dari keluarga dan kenalan mereka," imbuh Cjes.
Usai melahirkan, Hwang Jung Eum pun ikut segera buka suara. Penuh suka cita, ia bersyukur sekaligus bangga dapat melahrikan di hari paling bersejarah bagi Korea Selatan. Maklum, setiap 15 Agustus selalu diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Korea Selatan.
"Saya bersyukur kepada anak saya karena lahir sehat. Saya lebih senang karena ini adalah Hari Kemerdekaan Korea. Saya berterimakasih kepada semua orang yang memberi selamat kepada kami," kata Hwang Jung Eum melalui Cjes.