JAKARTA - Dj kelas dunia, Dash Berlin akan ikut meramaikan ajang Invasion 2015 yang digelar pada 26 September mendatang di Hall A, JIEXPO, Kemayoran, Jakarta.
Menjelang performancenya nanti, Dj asal Belanda ini rupanya berharap agar penyanyi Indonesia, Syahrini turut hadir saat dirinya beraksi.
"Syahrini orang yang sangat sibuk, saya harap dia dapat kesempatan untuk datang saat saya perform," ungkap Dash Berlin di Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (19/8/2015).
Ya, Dash Berlin dan Syahrini belakangan ini memang kerap diberitakan memiliki kedekatan. Meskipun begitu, sang Dj mengatakan bila kedekatannya dengan Syahrini hanya sebatas teman biasa.
"Kita ada chemistry yang baik dengan Syahrini sebagai teman, kita profesional, dan saling menghormati, kita berteman baik," pungkasnya.
(edi)
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari