BOGOR - Sinetron Cinta Berakhir Bahagia akhirnya mencapai 100 episode penayangannya. Pesinetron Rendi Jhon yang terlibat dalam sinetron ini pun merasa bersyukur karena kerja kerasnya bersama pemain dan kru dapat diterima masyarakat.
Rendi Jhon sendiri mengaku bahwa dirinya bersama pemain lain selama ini bukan hanya bekerja keras demi menyuguhkan tontonan yang menghibur dan sarat akan makna kehidupan. Melainkan pula mereka bekerja dengan sepenuh hati sehingga dia berharap hasilnya sampai juga di hati penonton.
Rasa lelah seketika sirna ketika melihat Cinta Berakhir Bahagia terus berjalan episode demi episode dan mendapat respons positif dari penonton.
"Alhamdulillah banyak bersyukur karena kita disini sama-sama kerja keras, mengerjakan dengan sepenuh hati, luar biasa," ujar Rendi Jhon dalam acara syukuran 100 episode Cinta Berakhir Bahagia di Movieland Lido, Selasa (11/6/2024).
Rendi Jhon anggap pemain dan kru sinetron 'Cinta Berakhir Bahagia' bagai keluarga kedua (Foto: Nurul/MPI)
Suami Glenca Chysara ini juga merasa menemukan keluarga kedua saat terlibat dalam sinetron ini. Seluruh pemain dan kru tak pernah merasa canggung sehingga waktu berhari-hari yang dihabiskan di lokasi syuting tak memunculkan rasa jenuh.
Rendi Jhon merasa seluruh pemain selalu menciptakan suasana nyaman dengan selalu menghabiskan waktu bersama tanpa ada sekat. Sehingga, proses syuting juga berjalan menyenangkan.
"Udah jadi keluarga kedua, kita sangat nyaman berada di sini, jadi kerjanya enak," ungkapnya.