Namun, BCL merasa TAV harus menunjukkan performa terbaiknya dengan karakter masing-masing personel yang lebih bersinar lagi. Meski tampil sebagai trio, ketiga personel memiliki kekuatan yang seharusnya dimaksimalkan.
Vidi pun sependapat dengan BCL. Dia merasa ketiga personel memiliki kekuatan masing-masing yang sayangnya malam ini masih belum memuaskan.
Sebagai informasi, X Factor Indonesia Season 4 menantang peserta Top 8 untuk memberikan penampilan terbaiknya di Gala Live Show 5 dengan lagu-lagu hits band Indonesia. Para finalis harus menyanyikan lagu-lagu hits dari band kenamaan tanah air yang masih terus menggema hingga saat ini.
Para peserta harus membawakan lagu dangdut klasik hingga koplo dengan versi terbaik mereka. Dengan tereliminasinya TAV, maka tersisa 7 peserta yang masih terus melanjutkan perjuangannya di X Factor Indonesia Season 4 yakni Kris Tomahu, Peter Holly, Zibran, Tigor Sihombing, Princessa Alicia, Marisa, dan Asmaralaya. Mereka yang terpilih harus berjuang mempertahankan posisi mereka untuk bisa lanjut ke babak selanjutnya.
Lantas, siapakah peserta yang berhasil memukau juri dan mencuri perhatian pemirsa dari 7 finalis tersisa di babak selanjutnya? Ikuti terus perjalanan para finalis di X Factor Season 4.
(van)