JAKARTA - Nunung siap comeback dengan grup lawak yang membesarkan namanya, Srimulat. Rencana itu akan dilakukan setelah dia menjalani operasi pengangkatan kanker payudara serta menyelesaikan kemoterapi.
Namun comeback-nya ini berbeda dengan Srimulat pada era 90-an. Kini, Srimulat akan hadirkan konsep baru yaitu dalam acara Srinewlat yang dibawakan secara live comedy.
"Iya (comeback), (jadi) Srinewlat," ujar Nunung di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Pemilik nama asli Tri Retno Prayudati mengaku akan tetap berkontribusi meskipun baru sembuh dari sakitnya. Ia terlihat antusias dan berharap banyak orang menonton pertunjukannya nanti.
"Nanti tanggal 2 September ya, nonton ya," ucap Nunung.
Pelawak 60 tahun ini mengatakan bahwa ia telah mengantongi izin dari dokter untuk bekerja.