Meski begitu, Rizky merasa bahagia dan memberi pesan manis untuk Mahalini yang sudah merayakan ulang tahunnya.
“Makasih honey atas kejutan dan sudah buat deg-degan pagi ini,” ungkap Iky.
Setelahnya, Rizky Febian juga mengucapkan terima kasih kepada para penggemar dan sahabat yang sudah memberikannya ucapan dan doa di hari ulang tahunnya. Ia pun turut memberi doa yang terbaik untuk mereka.
“Terima kasih buat semua yang mengucapkan dan mendoakan, semoga doa-dia kalian berbalik jadi doa yang baik untuk kalian,” tulis Iky.
(CLO)