Lagi-lagi, kecurigaan mulai merasuki pikirannya. Memaksa dirinya terus menghubungkan kejadian kecelakaan itu dengan rentetan teror yang belakangan menghantuinya.
"Siapa dia? Apa dia sengaja atau gak? Apa dia sama dengan si peneror?" gumam Aldebaran.
Apa yang sebenarnya terjadi pada hari dimana peristiwa nahas itu menimpa keluarga Aldebaran? Apa benar kecelakaan itu berkaitan dengan teror yang sedang mengintai Aldebaran? Temukan jawabannya di sinetron Ikatan Cinta episode malam ini pukul 19.45 di RCTI dan RCTI+.
(aln)