Rekomendasi Film untuk Temani Rayakan Tahun Baru, Hanya di MNC Vision & MNC Play!

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Rabu 29 Desember 2021 07:49 WIB
Rekomendasi film MNC Vision dan MNC Play (Foto: MNC)
Share :

JAKARTA - Tahun baru sudah dekat, persiapan apa yang sudah Anda rencanakan? Pastinya tahun baru tidak akan lengkap jika tidak ditemani oleh film-film seru.

MNC Vision dan MNC Play punya rekomendasi film untuk temani tahun barumu agar lebih hangat untuk ditonton bersama keluarga. Berikut ini 3 rekomendasi film untuk temani tahun baru Anda!

Baca Juga:

Kejutan Akhir Tahun MNC Vision Networks, Clarissa Tanoesoedibjo: Tayangan Berkualitas di Vision+ Cinema

MNC Vision Networks (IPTV) Kantongi Laba Rp256,9 Miliar, Tumbuh 9%


1. Wonder Woman 1984

 Menyambut tahun baru, pasti harus memiliki semangat baru! Seperti film Wonder Woman 1984 ini, ia selalu memiliki semangat yang tinggi. Dibintangi Gal Gadot dan Chris Pine, film ini mengisahkan petualangan Wonder Woman alias Diana Prince dalam menghadapi musuh barunya, Max Lord (Pedro Pascal) dan The Cheetah.

Pada suatu ketika, Wonder Woman terlibat konflik dengan Uni Soviet ketika era Perang Dingin dekade '80-an. Diana bekerja sebagai antropolog senior di Smithsonian Institute di Washington DC.

Di sana ia sebagai ahli budaya peradaban Mediterania kuno, lalu bertemu Barbara Ann Minerva (Kristen Wiig). Sebagai antropolog, Diana masih berhadapan dengan kelompok penjahat sebagai Wonder Woman.

Hingga pada suatu hari, pengusaha kaya di Amerika Serikat bernama Maxwell Lord mengaku memiliki sebuah batu ajaib yang dapat mengabulkan keinginan siapa pun. Hal ini sampai ke telinga Diana. Seperti orang lain, ia berharap dapat menggunakan batu itu untuk menghidupkan Steve Trevor (Chris Pine), kekasihnya yang telah meninggal dunia.

Steve pun kembali hidup meski tidak seutuhnya. Batu tersebut hanya menghidupkan jiwa Steve. Agar dapat berkomunikasi dengan Diana, jiwa Steve merasuki tubuh pria yang berbeda.

Sama seperti Diana, Barbara juga ingin memiliki mimpi untuk diwujudkan, ia pun ingin menjadi kuat dan tidak kenal takut seperti Diana.

Singkat cerita, setelah mendapatkan kekuatan itu, ia justru berubah menjadi manusia jahat yakni Cheetah dan menggunakan kekuatannya untuk melawan Wonder Woman.

Bagi Anda pelanggan MNC Vision yang ingin tahu lebih lengkapnya, dapat menyaksikan Wonder Woman 1984 ini yang akan tayang pada hari Jumat, 31 Desember 2021 pukul 16.45 WIB di Warner TV HD (Channel 441).

Dan untuk pelanggan MNC Play, dapat menyaksikan di hari dan jam yang sama di Warner TV HD (Channel 163).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya