FLORIDA- Selebgram sekaligus traveler, Gabby Petito belakangan menarik perhatian masyarakat Amerika Serikat (AS). Dia dikabarkan hilang pada Sabtu, 11 September 2021 usai melakukan perjalanan bersama tunangannya, Brian Laundrie di kawasan Taman Nasional Grand Teton.
Dilansir dari The Cut, Selasa (21/9/2021) waktu setempat, FBI mengungkapkan mereka menemukan jasad di dekat Taman Nasional Grand Teton. Meskipun belum selesai diidentifikasi secara forensik. mereka menyebut jenazah tersebut mirip Gabby Petito.
BACA JUGA:
- Dikabarkan Menghilang, FBI Temukan Jasad Mirip Gabby Petito di Hutan
- Sempat Vakum, Tamara Bleszynski Umumkan Comeback ke Dunia Hiburan
Sayangnya, pihak berwajib belum mau mengungkapkan penyebab kematiannya. Dalam mengembangkan kasus ini, polisi tidak mendapat keterangan sedikitpun dari Brian Laundrie yang diduga sebagai orang terakhir yang melihat Gabby Petito. Dia menolak memberi keterangan kepada polisi maupun kepada keluarga Gabby.
Anehnya, pada hari Jumat (17/9/2021), FBI tidak dapat menemukan Laundrie yang juga raib hingga sekarang.