Agnez Mo Dirikan Klinik Vaksin Gratis, Netizen: Menginspirasi

Pernita Hestin Untari, Jurnalis
Sabtu 19 Juni 2021 09:01 WIB
Agnez Mo (Foto: Instagram Agnez Mo)
Share :

"Ayah baptis saya dan saya mempersembahkan (kilink) AG Peduli. Kami akan memberikan sedikit tur ke kalian tentang klinik kami yang kami bangun sehingga kalian bisa memberikan vaksin gratis," tulis Agnez seperti dikutip MNC Portal Indonesia di Instagram, Sabtu (19/6/2021).

Agnez kemudian mengatakan program tersebut sejatinya sudah berlangsung lama. Namun baru kali ini dirinya mempublikasikannya di media sosial.

Klinik tersebut juga bekerja sama dengan Puskesmas Pademangan, Jakarta Utara dengan dukungan lebih dari 60 tenaga kesehatan dan 12 relawan non tenaga kesehatan.

"Klinik yang kami bangun ini punya fasilitas yang lengkap. Bukan cuma tempat untuk suntik vaksinnya, tapi juga siap dengan ambulans, ruang gawat darurat, lab, dan lain-lain," imbuhnya.

Tak hanya itu, klinik tersebut juga menyediakan makanan bagi mereka yang datang untuk mendapatkan vaksin. Agnez pun kemudian mengajak masyarakat untuk turut mendapatkan vaksin gratis di kliniknya itu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya