Nissa Sabyan Tersandung Isu Perselingkuhan, Ustadz Zacky Mirza: Jangan Senggol Hijabnya

Siska Permata Sari, Jurnalis
Selasa 23 Februari 2021 01:34 WIB
Kata Ustadz Zacky Mirza tentang skandal perselingkuhan Nissa Sabyan. (Foto: Instagram/@sabyan_gambus)
Share :

JAKARTA - Sempat berkolaborasi dalam beberapa proyek, Ustadz Zacky Mirza turut menanggapi isu perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan. Dia mengaku, cukup kaget mendengar kabar tersebut. 

Di mata sang ustadz, Nissa merupakan perempuan yang polos dan lugu. Hal inilah yang membuat dia tak bisa memercayai isu tersebut. “Saya itu senang saja ngegodain dia, karena lucu dan masih kayak bocah,” ujarnya seperti dikutip dari channel YouTube Cumi Cumi, Selasa (23/2/2021)

Ustadz Zacky Mirza meminta, publik bisa lebih bijaksana dalam menyikapi isu tersebut. Dia berharap, warganet tidak mengaitkan isu perselingkuhan tersebut dengan hijab dan sholawat yang kerap  disenandungkan dara 21 tahun tersebut. 

“Mengutip perkataan Syakir Daulay, masalah hijab dan sholawat itu perintah Allah SWT. Tapi setiap manusia, bisa berbuat salah dan dosa. Jadi jangan sampai, menyenggol hijab dan sholawatnya,” tutur sang ustadz.

Baca juga: Alasan Ayus Kerap Larang Istri Ikut Tur Sabyan

Ustadz Zacky Mirza menambahkan, “Yang bersholawat itu kan manusia. Sosok yang punya salah dan dosa. Menurut saya, permasalahan ini lebih kepada akhlak, etika, dan adab. Enggak ada kaitannya dengan hijab.” 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya