2. Ayla: The Daughter of War (2017)
Seorang tentara Turki bernama Suleyman bertemu dengan gadis kecil berdarah Korea yang sedang duduk di samping mayat kedua orangtuanya di medan perang. Suleyman lantas menamai gadis itu Ayla dan merawatnya selama beberapa bulan, sebelum dirinya diharuskan kembali ke Turki. Saat tiba waktunya untuk pergi, Suleyman berjanji akan kembali menemui Ayla.
Di kehidupan nyata, seorang Jurnalis berhasil mempertemukan kembali Ayla (Kim Eun Ja) dengan Suleyman setelah berpisah selama 60 tahun. Pertemuan di tahun 2010 itu diiringi tangis haru kerinduan keduanya.