Rekomendasi 5 Film India Terbaik Sepanjang Masa

Evan Oktavianus, Jurnalis
Selasa 11 Agustus 2020 21:12 WIB
3 Idiots.
Share :

4. Taare Zameen Par (2007)

Film ini menceritakan tentang seorang anak bernama Ishaan Nandkishore Awasthi (Darsheel Safary). Ishaan dijuliki sebagai anak yang bodoh dan nakal karena tidak bisa mengikuti kegiatan di sekolahnya dengan baik. Ia juga kesulitan dalam mengenal dan mengucapkan huruf atau kata karena mengidap penyakit disleksia. 

Karena kekurangannya, Ishaan sering mendapatkan nilai buruk di sekolah dan sering dihukum lantaran tidak mengerjakan pekerjaan rumah. Meskipun begitu, ia memiliki kelebihan yakni melukis.

Sementara, kakak Ishaan, Yohaan (Sachet Engineer) sangatlah pintar dalam pelajaran sekolah. Sehingga ayahnya seringkali membanding-bandingkan Ishaan dengan Yohaan.

Kenakalan Ishaan yang membuat ia selalu dihukum oleh guru membuatnya dipindahkan ke asrama dan membuat ia tidak mau menggambar lagi. Hingga suatu saat datang seorang guru kesenian pengganti sementara bernama Ram Shankar Nikumbh (Aamir Khan). Guru ini membantu Ishaan agar ia dapat semangat belajar. 

Apakah Guru Ram berhasil untuk membantu Ishaan untuk belajar?

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya