Terakhir, aktor aktor top Hollywood, Leonardo DiCaprio kepergok menghabiskan musim panas bersama kekasihnya. Setelah aturan lockdown di Amerika Serikat dilonggarkan, ia terlihat berjemur bersama Camila Morrone di pantai Malibu, Los Angeles, California.
Asyik berjemur dengan sang kekasih, Leo tampak santai mengenakan setelan T-shirt printed warna putih dan celana pendek. Sedangkan Camila, terlihat seksi dalam balutan bikini pantai warna ungu.
Bermesraan sambil berjemur di pantai, Leo dan Camila bukan hanya berdua. Sebab aktor film Inception tersebut terlihat juga membawa serta anjing Golden Retriever peliharaannya.
(aln)