Sinopsis Film Dolittle, Robert Downey Jr Bisa Berkomunikasi dengan Hewan

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Sabtu 29 Februari 2020 21:27 WIB
Robert Downey jr bermain di Film Dolittle (Foto: YouTube)
Share :

JAKARTA - Film Dolittle merupakan film bergenre adventure dan memiliki durasi 101 menit. Film ini disutradarai oleh Stephen Gaghan dan mendapat rating untuk ditonton semua umur.

Film Dolittle bercerita mengenai Dokter Hewan bernama John Dolittle, yang diperankan oleh Robert Downey Jr, memilih untuk mengasingkan diri di Dolittle Manor. Ini dilakukan setelah sang istri wafat pada tujuh tahun lalu.

 

Baca juga: Little Women, Novel Klasik yang Berkisah 4 Saudara Perempuan

Dalam pengasingan diri, Dokter Dolittle ditemani oleh hewan peliharaannya. Hingga suatu hari, salah satu hewan peliharaan Dolittle terpengkap dan diselamatkan oleh Ratu Victoria (Jessie Buckley).

Sejak saat itu, Dolittle dan Ratu Victoria menjadi bersahabat. Namun kabar tidak mengenakan menimpa Ratu Victoria yang disebut diracun dengan nighthade yang mematikan.

 

Baca juga: Bad Boys for Life, Misi Terakhir Duet Will Smith & Martin Lawrence

Salah satu obat yang bisa menyembuhkan yakni Buah Eden, yang berada di pulau yang jauh. Dolittle kemudian berlayar dan mencari buah pohon tersebut untuk menyembuhkan Ratu Victoria sebelum gerhana.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya