Menyambut unggahan ini, warganet pun kemudian memberikan pujian kepada Laudya Cynthia Bella. Bahkan dikatakan jika jilbab yang dikenakan mirip dengan pengantin India saat akan menikah. “Ka Bella kerudungnya kayak orang India mau nikah,” tulis warganet.
(Baca juga: Unggah Foto Ini, Putri Umi Pipik Kembali Diisukan Pacaran dengan Egy Maulana)
Selain Laudya Cynthia Bella, terlihat pula foto-foto para selebriti Tanah Air yang mengenakan busana bernuansakan India. Mereka diantaranya pasangan Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier. Prilly pun tampak total dalam busana fashionnya kala itu. Selain baju merah dan kain yang dikalungkan di tangan, Prilly juga mengenakan hiasan pada rambutnya yang identik dengan wanita India.
Terlihat pula Cinta Laura yang tidak kalah cantik dengan Laudya Cynthia Bella dan Prilly Latuconsina. Jika dua artis itu mengenakan busana berwarna merah, lain lagi dengan Cinta. Wanita 25 tahun itu terlihat mengenakan busana bernuansa ungu, lengkap dengan kain sari di pundaknya.