Mabuk Berat, Blake Shelton Tepar saat Manggung

Chyntia Sami Bhayangkara, Jurnalis
Selasa 17 Juli 2018 08:30 WIB
Blake Shelton (Foto: STLToday)
Share :

LOS ANGELES – Musisi country asal Amerika Serikat, Blake Shelton terjatuh saat sedang manggung di Pendleton, Oregon. Penyebab pria berusia 42 itu terjatuh lantaran ia terlalu banyak minum minuman alkohol hingga menyebabkan ia mabuk berat saat manggung.

Insden terjatuhnya kekasih penyanyi Gwen Stefani itu pun terekam dalam video amatir yang diambil oleh para penonton. Melalui akun Twitter miliknya, Shelton terang-terangan mengakui bahwa ia memang sedang mabuk. Ia pun meminta para penggemarnya mengirimkan bukti bahwa ia benar terjatuh saat manggung.

 

“Ok Pendleton saya tahu seseorang pasti memiliki video saya terjatuh di atas panggung kemarin malam!! Tolong!! Saya ingin melihatnya!! Unggah (video) itu sh*t! Dan ya saya sudah minum (alcohol). Banyak,” tulis Shelton dalam akun Twitternya seperti dilansir People, Senin (16/7/2018).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya