Dari penampilan semalam, Goo Goo Dolls membawakan total 20 lagu dimana band yang terbentuk pada 1986 itu tampil hampir dua setengah jam penuh diatas panggung. Goo Goo Dolls pun mampu membius para penonton untuk kembali pada musik yang bertemakan 1990an dan 2000an.
Lebih lanjut pada akhir dari penampilannya, Goo Goo Dolls menutup aksinya lewat lagu pamungkas yang bertajuk Irish. Sontak saja pada lagu yang dikeluarkan pada 1998 itu membuat penonton ikut bernyanyi sembari mengabadikan momen lewat telefon genggam.
Rupanya lewat aksi dari lagu yang berjudul Irish tak membuat penonton puas. Alhasil lewat lagu Give A Little Bit pun dijadikan encore oleh Goo Goo Dolls.
Sebagai informasi, Goo Goo Dolls merupakan salah satu penampil yang menutup ajang agenda musik tahunan tersebut. Selang hari sebelumnya tampil penyanyi Daniel Caesar yang juga sukses membuat penonton puas. Dan dari band lokal tentunya Elek Yo Band menjadi band yang paling ditunggu lantaran beranggotakan Menteri Kabinet Kerja Joko Widodo.
Java Jazz Festival 2018 diadakan secara tiga hari berturut-turut dimana dimulai pada 2,3,4 Maret 2018. Acara ini pun dihelat di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Utara.
(aln)