JAKARTA - Di episode terbaru Bisikan Gaib, Robby Purba menghadirkan tamu yang bikin bulu kuduk berdiri. Pak Chandra, seorang ahli forensik. Mereka membahas kisah nyata dari balik ruang dingin kamar jenazah, tempat di mana kematian dan keheningan berpadu. Menurut Pak Chandra, pekerjaan ini bukan hanya tentang sains, tapi juga mental dan keberanian.
“Mutilasi itu bukan hanya untuk manusia, ketika hewan dipotong-potong pun juga itu namanya mutilasi,” jelasnya.
Yang bikin merinding, kebiasaan dalam pekerjaannya sebagai pemotong daging dulu ternyata pernah harus diterapkan pada tubuh manusia.
Robby sempat menanyakan apakah pelaku-pelaku yang berkaitan dengan kasus seperti itu biasanya mengalami gangguan jiwa. Namun, menurut Pak Chandra, tidak selalu.
“Biasanya dilakukan untuk menghilangkan jejak, bukan karena niat awalnya mau memutilasi,” katanya tenang.
Saat Robby penasaran apakah beliau pernah melihat langsung potongan tubuh manusia, suasana langsung berubah sunyi.
“Iya, saya lihat bola matanya dikantongin plastik. Potongannya kecil, kayak beli daging sekilo dipotong 30,” jawabnya tanpa ekspresi tapi justru itu yang bikin merinding.
Percakapan lalu beralih ke cerita tentang kesibukan di kamar jenazah. Pak Chandra bercerita bahwa malam tahun baru sering jadi waktu tersibuk.
“Pernah, satu malam kami bertiga harus menangani 25 jenazah,” ujarnya.
Menurutnya, setiap jenazah punya proses yang sama melelahkan, tapi karena sudah jadi panggilan hati, semua dijalani dengan sabar.
“Capeknya sama aja, tapi karena saya udah biasa, ya nikmat aja,” katanya santai.
Robby lalu penasaran, apakah ada pengalaman spiritual saat bekerja. Pak Chandra mengangguk, “Ada. Kadang di mimpi, kadang cuma sekelebat. Tapi saya percaya, itu cara mereka ngucapin terima kasih,” ungkapnya pelan.
Mendengar itu, Robby sempat diam beberapa detik, lalu menarik napas panjang. Antara kagum, takut, tapi juga menghormati pekerjaan berat di balik dunia forensik.
Episode ini membuka sisi lain dari dunia kematian yang jarang disorot: kerja senyap, keteguhan hati, dan kehadiran hal-hal yang tak bisa dijelaskan logika. Saksikan obrolan lengkapnya di channel @robbypurbaofficial.
(kha)