Di sisi lain, Ketua Umum PaSKI Jarwo Kwat mengaku bangga dapat bekerja sama dengan RCTI untuk Anukom yang kelima. Diharapkan akan muncul nama-nama baru sebagai pemenang yang dapat menggebrak dunia komedi Indonesia.
"Harapan saya nanti akan muncul nama-nama baru sebagai pemenang. Figur-figur komedian yang tentu bisa mendobrak dunia komedi Indonesia. Mungkin ada orang-orang baru yang bisa menggantikan yang terdahulu," ucapnya.
Sebagai informasi, Anukom 5 2025 menghadirkan beberapa kategori nominasi penghargaan yang terbagi dalam dua kategori utama, yakni Kategori Terfavorit dan Kategori Terpilih.
Pemenang dari Kategori Terfavorit dipilih melalui voting di aplikasi RCTI+ yang mulai dibuka pada 19 Agustus 2025 hingga 8 September 2025 pukul 23.59 WIB. Sementara Pemenang dari Kategori Terpilih akan ditentukan oleh para dewan juri Anukom 5 2025.
Malam puncak Anugerah Komedi Indonesia 2025 akan tayang di RCTI, pada Rabu, 10 September 2025.
(kha)