Sementara itu, Founder & CEO Ravel Entertainment, Ravel Junardy, mengungkapkan bahwa kehadiran Green Day di Indonesia memiliki makna istimewa. Selain menjadi bagian dari perayaan 10 tahun Hammersonic, konser ini juga menjadi penanda sejarah panjang hubungan band tersebut dengan para penggemar di Indonesia.
"Green Day punya history yang panjang di Indonesia. Jadi saya memutuskan untuk ambil Green Day jadi bagian dari anniversary Hammersonic ke-10 tahun," jelas Ravel saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.
(aln)