JAKARTA - Aktris Raline Shah resmi dilantik sebagai Staf Khusus Bidang Kemitraan Global dan Edukasi Digital, pada Senin (13/1/2025).
Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid pun mengungkapkan tiga alasannya memilih bintang film 5 CM itu sebagai salah satu staf khususnya.
Alasan pertama, Meutya memilih Raline Shah sebagai stafsus adalah karena imejnya sebagai pekerja seni dengan wawasan luas dan pengaruh yang kuat sebagai public figure.
Wawasan tersebut, menurut sang menteri, diharapkan mampu berkontribusi dalam menghadirkan berbagai ide untuk kementerian yang dipimpinnya.
"Dengan ide-ide dari mereka, harapannya kementerian ini bisa menghasilkan kebijakan yang inklusif untuk semua," ungkap Meutya Hafid menambahkan.
Pemilihan Raline Shah sebagai stafsus, menurut Meutya Hafid, merupakan upayanya menambah porsi dan peran perempuan di kementerian yang dipimpinnya.
"Jadi ini juga tentang keberpihakan gender. Kami memang ingin menambah lebih banyak peran perempuan sebagai stafsus," ungkap sang menteri.