“Peran saya sebenarnya selesai saat mereka berkenalan dan menikah. Kalau ternyata kemudian mereka memutuskan berpisah saat ini, itu di luar kapasitas saya,” tuturnya.
Baim Wong resmi mendaftarkan permohonan cerai talak atas Paula Verhoeven di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 8 Oktober 2024. Baim menjelaskan, alasannya memilih berpisah karena sang istri berselingkuh.
Menariknya, menurut Baim, sosok pria selingkuhan Paula Verhoeven adalah sahabatnya sendiri. Vista Putri, sahabat Baim, mengaku, Paula juga sering mengirimkan uang ratusan juta rupiah pada pria selingkuhannya.*
(SIS)