JAKARTA - Ananta Rispo tengah menjalani ibadah umrah bersama sang istri, Siti Rohmah dan beberapa rekan komika lain seperti Rigen dan Hifdzi Khoir yang turut serta bersama istri masing-masing.
Melalui unggahan Instagram Story akun pribadinya, bintang serier Arab Maklum 2 ini pun mengunggah momen kesehariannya saat menjalani ibadah di Tanah Suci.

Momen umrah ini kian terasa istimewa karena ternyata Rispo menjadikannya sebagai hadiah terindah untuk merayakan ulang tahun sang istri. Rispo pun mengunggah foto-foto bersama istrinya dengan latar Kakbah dan Masjidil Haram. Mereka tampak tersenyum semringah di momen hangat itu.
Melalui keterangan unggahannya, Rispo menuliskan ucapan ulang tahun untuk istrinya. Rispo mengaku sengaja tak menyiapkan kue dengan lilin di hari ulang tahun istrinya karena sudah digantikan dengan kehadiran mereka di Tanah Suci untuk beribadah serta memanjatkan doa bersama.
"Selamat ulang tahun kesayangan @_sitsiti tahun ini gak ada tiup lilin, ga ada make a wish pake cake, silahkan berdoa yang terbaik di masjidil haram di sisi ka’bah yang insyaallah adalah tempat mustajab," ujar Rispo dikutip dari unggahan Instagram pribadinya @anantarispo, Jumat (26/4/2024).
BACA JUGA: