Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kenapa Film The Last House on the Left Dilarang Tayang di Indonesia

Cita Najma Zenitha , Jurnalis-Jum'at, 20 Oktober 2023 |13:52 WIB
Kenapa Film The Last House on the Left Dilarang Tayang di Indonesia
Film The Last House on the Left, 2009. (Foto: IMDb)
A
A
A

KENAPA Film The Last House on the Left dilarang tayang di Indonesia? Film ini mulanya dirilis pada tahun 1972 dan disutradarai oleh Wes Craven.

Wes Craven adalah seorang sutradara yang tidak takut mengambil resiko. Dua film horor populer garapannya seperti A Nightmare on Elm Street dean Scream sukses di pasaran.

Namun, film horor The Last House on the Left justru mendapat penjegalan dari beberapa negara di dunia. Akibat adegan yang terlalu mengerikan dan sadis, film ini menimbulkan kontroversi. 

Puluhan tahun berlalu, Rogue Pictures meminta persetujuan untuk membuat ulang film ini dengan keterlibatan Wes Craven sebagai produser dan sutradaranya adalah Dennis Illiadis. Film remake The Last House on the Left ini kemudian rilis pada 2009. 

Melansir berbagai sumber, Jumat (20/10/23) film The Last House on the Left versi barunya ini juga dilarang tayang di Indonesia karena mengandung adegan kekerasan dan kejahatan seksual dapat merusak moral dan mempengaruhi generasi muda.

Film ini juga mengandung adegan yang dianggap tidak pantas dan melanggar aturan sensor yang berlaku di Indonesia.

The Last House on the Left sendiri terinspirasi dari The Virgin Spring tahun 1960. Film ini mengisahkan tentang dua remaja perempuan yang mengalami penyiksaan, pemerkosaan, dan pembunuhan oleh sekelompok penjahat psikopat.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement