JAKARTA - Aktris Celine Evangelista mengungkap kesedihan saat melihat kedua putranya, Lucio Otthild William dan Eadred Koa Lewis Miguel sudah lama tak bertemu ayah mereka, Stefan William.
Hampir setahun Stefan William tidak menemui kedua anaknya itu. Diketahui, kini Stefan tinggal di Bali bersama pacar barunya yang bernama Ria Andrews.
"Hampir setahun mungkin lebih atau kurang aku nggak ngitungin juga, sedih pasti ya," kata Celine Evangelista dikutip dari akun YouTube TransTV Official.
Menurut Celine, ada kalanya mereka merenung menunggu kedatangan ayahnya. Celine mengatakan, buah hatinya kerap bengong duduk menunggu Stefan.
"Dia tiba-tiba lagi duduk sendirian (ditanya) ngapain? (jawaban) nungguin daddy, " kata Celine Evangelista.
"Terus dia tiba-tiba lagi duduk di kolam sendirian, nungguin daddy. Cuman kata daddynya 'iya nanti ditelepon' tapi belum ditelpon," ujarnya lagi.
Celine Evangelista menyebut Stefan William sering menjanjikan akan menghubungi, namun urung dilakukan. Pada akhirnya, ia atau asistennya yang menelpon duluan demi bisa mengobati kerinduan kedua anaknya pada sosok ayah.
"Jarang kali ya (Stefan) telepon, jadi kadang anak-anak aku tuh mau telephone daddynya, iya nanti di telepon, nanti gitu (dijanjiin)," katanya.
Follow Berita Okezone di Google News