Share

6 Lagu Coldplay Ciptaan Chris Martin Berdasarkan Kisah Cintanya

Vania Ika Aldida, Okezone · Rabu 17 Mei 2023 05:30 WIB
https: img.okezone.com content 2023 05 16 205 2815071 6-lagu-coldplay-ciptaan-chris-martin-berdasarkan-kisah-cintanya-paj7gyb4Kl.jpg Chris Martin (Foto: Instagram)

JAKARTA - Beberapa lagu yang dibawakan oleh Coldplay diciptakan langsung oleh vokalisnya, Chris Martin. Menariknya beberapa lagu tersebut dibuat berdasarkan dari kisah nyata.

Sedikitnya ada enam buah lagu cinta milik Coldplay yang ditulis oleh Chris Martin dan ditulis berdasarkan kisah cintanya. Hal tersebut tentu bukanlah hal yang mengherankan, mengingat Chris Martin merupakan sosok pria romantis yang kerap menuangkan perasaannya dalam sebuah lirik lagu.

Berikut, lagu Coldplay ciptaan Chris Martin yang berangkat dari kisah cintanya:

1. In My Place

Chris Martin diketahui pernah berpacaran dan akhirnya menikah dengan Gwyneth Paltrow. Hubungan awal mereka bahkan dituangkan oleh pria 46 tahun itu dalam sebuah lagu berjudul In My Place.

Lagu tersebut diketahui rilis pada Agustus 2002 silam dan muncul di album A Rush Of Blood To The Head.

Lirik lagu In My Place memiliki makna untuk meyakinkasn seseorang untuk menjadi kekasihnya. Menariknya, bukan hanya mau menjadi kekasih, Gwyneth pun menerima pinangan Chris Martin pada 2003 silam.

Chris Martin 

2. Moses

Lagu Moses diketahui dirilis pada 2003 silam. Lagu tersebut diketahui berisi ungkapan perasaan cintanya pada Gwyneth yang akan menjadi istrinya.

Lucunya, lagu ini juga menjadi inspirasi keduanya soal pemberian nama anak. Anak kedua mereka diketahui memiliki nama Moses Bruce Anthony Martin.

Follow Berita Okezone di Google News

3. Everglow

Keputusan Chris Martin untuk berpisah dengan Gwyneth pada 2014 sempat dituangkan dalam sebuah lagu berjudul Everglow. Lagu ini diketahui rilis pada 2015 dan muncul di album A Head Full of Dreams.

Lagu Everglow sendiri memiliki gambaran kesedihan ketika berpisah dengan orang yang dicintai. Pada akhirnya, perceraian Chris dan Gwyneth pun disahkan pada 2016 di Pengadilan.

4. Fix You

Lagu Fix You diciptakan oleh Chris Martin untuk menghibur Gwyneth pasca-ditinggal pergi sang ayah untuk selama-lamanya. Sebagaimana diketahui, ayak Gwyneth meninggal dunia pada 2022.

Hal menarik dalam pembuatan lagu ini adalah, Chris menggunakan keyboard milik sang ayah mertua. Bahkan lagu Fix You bisa dikatakan cukup populer dikalangan masyarakat dan masih kerap dibawakan dalam konser Coldplay.

5. Magic

Magic menjadi lagu Coldplay ciptaan Chris Martin yang diyakini penggemar merupakan surat cinta sang idola untuk mantan istrinya, Gwyneth. Dalam liriknya, Chris tampak mengungkapkan perasaannya yang terbagi dua lantaran dipisahkan oleh pasangannya.

Bahkan pada lirik lagu tersebut Chris seolah-olah mengisyaratkan bahwa dirinya dicampakkan oleh Gwyn.

6. My Universe

Setelah resmi cerai dari Gwyneth, Chris Martin kembali menjalin asmara dengan Dakota Johnson. Hubungan mereka bahkan mulai tercium publik pada 2017, lantaran Dakota kerap hadir di konser Coldplay.

Lagu My Universe sendiri diketahui merupakan kolaborasi antara Coldplay dengan boyband BTS. Menariknya, lagu ini terinspirasi dari hubungannya dengan Dakota Johnson.

1
3
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini