Share

Ketika Piyu Padi Puji Kehebatan Dewa 19

Cita Najma Zenitha, Jurnalis · Minggu 14 Mei 2023 02:30 WIB
https: img.okezone.com content 2023 05 12 205 2812970 ketika-piyu-padi-puji-kehebatan-dewa-19-AJOICh1Xoe.jpg Ketika Piyu Padi Puji Kehebatan Dewa 19. (Foto: Piyu Padi/Instagram/@piyu_logy)

KETIKA Piyu Padi puji kehebatan Dewa 19 dalam membuat sebuah lagu akan dibahas pada artikel ini. Sosok Piyu sudah sangat terkenal sebagai gitaris dari band Padi Reborn.

Sebagai seorang musisi, Piyu memberikan pandangannya soal kualitas musik Dewa 19. Menurutnya, kualitas musik Dewa 19 semakin membaik. Ia juga memuji album 'Terbaik Terbaik' yang memberikan pengaruh di industri musik Tanah Air.

Ketika Piyu Padi Puji Kehebatan Dewa 19. (Foto: Piyu Padi/Instagram/@piyu_logy)

Ketika Piyu Padi Puji Kehebatan Dewa 19. (Foto: Piyu Padi/Instagram/@piyu_logy)

“Oke pertama kali saya dengar lagu yang unik pada zaman itu adalah di album Dewa 19 ‘Terbaik Terbaik’. Ujar Piyu melansir channel Youtube VIDEO LEGEND, pada Minggu (14/5/2023).

Menurutnya album tersebut lebih unik dari dua album pendahulunya. Piyu menilai album Dewa 19 yang sebelumnya masih lekat dengan unsur pop.

“Apa lagi album pertama masih kelihatan pop nya banget. Terus baru yang 'Terbaik Terbaik' aku lihat ada semacam Avenged di musik Indonesia pada saat itu,” jelasnya.

Sebagian besar penggemar Dewa 19 mungkin lebih menyukai lagu Cukup Siti Nurbaya. Sementara Piyu menggemari Manusia Biasa dan Hitam Putih dalam album Terbaik Terbaik.

Follow Berita Okezone di Google News

Piyu Padi puji pengaruh band U2 dan Queen yang menginspirasi Dhani dalam album Terbaik Terbaik. Perkembangan musik Dewa 19 terlihat sangat progresif.

“Aku kan lagi suka-sukanya sama U2 waktu itu. Buat aku gila ini, album ini (Terbaik Terbaik) dan pengaruh musiknya sangat luas banget,” puji Piyu.

“Di Jalan Kita Masih Panjang aku melihatnya udah progresif banget dan unsur Queennya udah masuk banget,” lanjutnya

Meski Piyu Padi puji kehebatan Dewa 19 dalam menciptakan lagu rock seperti U2 dan Queen, ia juga mengatakan bahwa lagu tersebut belum mampu mempengaruhi musik Indonesia.

Sebab pada saat ini, musik pop masih membawa pengaruh besar bagi industri musik di Tanah Air. Band pop seperti Kahitna dan Protonema lebih digandrungi pemuda masa itu.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini