Tapi, Nagita segera meluruskan, dirinya memang sengaja menggunakan banyak parfum untuk siaran bersama Desta. Hal ini justru demi menutupi bahwa dirinya belum mandi.
"Maksudnya parfumnya nambah karena gak mandi," jelas Nagita Slavina.
Namun, lebih lanjut Nagita memiliki alasan sampai dirinya tidak mandi. Program siaran radio Desta dan Nycta Gina itu disebut mengudara terlalu pagi.
"Sebenarnya dulu gue jaman SMA suka dengerin prambors, pengen banget jadi penyiar. Terus kayaknya seru, ah yang bener (ditawari siaran), terus di belakang ada endingnya, jam 6 pagi (mulainya)," tutur Nagita.
Kendati demikian, Nagita Slavina tetap menikmati sesi siaran bersama Desta menggantikan Nycta Gina.*
(CLO)