Share

Nikita Mirzani Bicara Soal Pendapatan Kekasihnya dan Tanggal Pernikahan

Vania Ika Aldida, Okezone · Selasa 07 Februari 2023 17:08 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 07 33 2760726 nikita-mirzani-bicara-soal-pendapatan-kekasihnya-dan-tanggal-pernikahan-m21zQg8NIx.jpg Nikita Mirzani dan Antonio Dedola (Foto: Instagram)

JAKARTA - Nikita Mirzani tampaknya semakin serius untuk menjalin hubungan asmaranya dengan Antonio Dedola. Bahkan kekasih bulenya tersebut sudah memutuskan pindah agama dan menjalani sirkumsisi demi bisa menikahi bintang Comic 8 tersebut.

Sebagai artis yang memiliki penghasilan cukup tinggi, Nikita Mirzani menyadari bahwa penghasilannya dengan Toni jelas jauh berbeda. Kendati demikian, Niki mengaku tak mempermasalahkan soal penghasilan sang kekasih. Sebab, yang terpenting baginya adalah tanggung jawab.

"Terus dia pekerjaannya juga walaupun gajinya tidak besar tapi yang penting tanggung jawabnya ada gitu," ujar Nikita Mirzani baru-baru ini.

Ketika disinggung soal rencana pernikahannya dengan Toni, Nikita tampaknya masih belum bisa memastikan hal itu. Ia bahkan terdengar melontarkan candaan saat ditanya soal tanggal pernikahannya dengan pria asal Italia tersebut.

Nikita Mirzani

Walau belum bisa memastikan kapan ia dan Toni akan menikah, wanita 36 tahun ini mengatakan bahwa dirinya harus lebih berhati-hati sebelum menggelar pernikahan. Sebab, ia diketahui sudah tiga kali gagal membina rumah tangga.

"Menentukan tanggal sama hari mungkin aku harus tanya dukun pertanggalan dulu," candanya.

Follow Berita Okezone di Google News

"Semoga ini jadi yang terakhir supaya tidak ada perceraian lagi di antara aku dan dia," harapnya.

Saat ditanya soal keseriusan hubungan, Niki terlihat memancarkan kebahagiaan. Sebab, Toni sendiri bisa dikatakan merupakan orang yang tak hobi pansos dan lebih memilih untuk mendekatkan dirinya dengan ketiga anaknya.

"Karena dia baik, dia nggak neko-neko, dia nggak gila-gila pansos, dia juga orangnya nggak peduli padahal diserang sama netizen juga tapi dia nggak peduli. Mau ketawa ya ketawa-ketawa aja. Sama anak juga baik," jelasnya.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini