Share

Rachel Amanda Ungkap Persiapan Jelang Kuliah Beasiswa S2 di Belanda

Raden Yusuf Nayamenggala, MNC Portal · Kamis 26 Januari 2023 11:23 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 26 33 2753338 rachel-amanda-ungkap-persiapan-jelang-kuliah-s2-di-belanda-hasil-beasiswa-aHI52BShYv.jpg Rachel Amanda. (Foto: Instagram)

JAKARTA - Selain karier keartisannya kian cemerlang di jagat hiburan Tanah Air, aktris Rachel Amanda tidak lantas berhenti dalam melanjutkan pendidikannya.

Pemilik nama lengkap Rachel Amanda Aurora tersebut makin mantap terbang ke Amsterdam, Belanda untuk melanjutkan kuliah Jenjang S2. Perempuan kelahiran 1 Januari 1995 itu dijadwalkan berangkat pada Februari mendatang.

"Progressnya sekarang tinggal nunggu waktu berangkat, sambil belajar online dulu sebelum nanti belajar offline di kelas di Amsterdam langsung," ungkap Amanda pada keterangan resminya, Rabu (25/1/2023).

Setelah resmi menjadi penerima beasiswa S2 di University of Amsterdam, Amanda tak ingin menyia-nyiakan kesempatan emas tersebut begitu saja. Sejumlah persiapan sudah dia lakukan sejak awal, dari mulai mencicil belajar materi kuliah, hingga mempersiapkan kondisi mental dan fisik.

"Mempersiapkan mental dan fisik terus harus mulai packing, dan memikirkan apa saja yang mau dibawa, terus sama lebih nyiapin belajarnya juga, karena aku ambil communication science gitu, sedangkan kemarin S1 studinya psikologi. Jadi ada beberapa basic ilmu yang harus dipelajari ulang," jelas Rachel.

Follow Berita Okezone di Google News

Mengenai rencana melanjutkan studi S2 nya, Rachel Amanda sebelumnya telah mengatakan di akun Instagramnya @auroramanda95 pada 9 Desember 2022 lalu.

Aktris yang namanya mulai dikenal publik lewat sinetronĀ CandyĀ tersebut, berhasil mendapatkan beasiswa pendidikan S2 jalur pelaku budaya dari Beasiswa Pendidikan Indonesia.

Pada postingannya, Rachel menceritakan perjuangan kerasnya untuk memperoleh beasiswa S2. Salah satunya, di tengah kesibukannya sebagai seorang artis, Rachel kerap mencuri-curi waktu untuk mendaftar beasiswa, les IELTS hingga tes wawancara.

Perihal Rachel akan terbang ke Belanda untuk melanjutkan S2-nya, bintang filmĀ Nanti Kita Cerita Tentang Hari IniĀ tersebut memohon doa yang terbaik agar pendidikannya lancar.

"Per Februari tahun depan, aku akan menjadi mahasiswa S2 Entertainment Communication di University of Amsterdam selama setahun. Doakan ilmu yang didapat akan bermanfaat seluas-luasnya," tutur Rachel Amanda.

Seiring dengan waktu keberangkatannya bulan depan, film terbaru yang akan dibintanginya yakniĀ Jalan Yang Jauh Jangan Lupa PulangĀ juga akan tayang pada 2 Februari mendatang.Ā  Sejumlah artis ternama. seperti Rio Dewanto, Sheila Dara, Ganindra Bimo, Lutesha, dan Jerome Kurnia, turut membintangi film tersebut.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini