JAKARTA - KFC dan Swara Sangkar Emas berkolaborasi dengan aplikasi musik digital TREBEL menghadirkan katalog musik baru dalam program KFC Musik Digital pada Rabu (21/12/2022). KFC Musik Digital sendiri merupakan pengembangan program yang dimiliki salah satu gerai makanan cepat saji terbesar di Indonesia tersebut.
TREBEL memuat lebih dari 70 juta lagu yang bisa dinikmati oleh seluruh pendengar. Berbeda dari platform digital musik lainnya, pengguna TREBEL bahkan bisa mendengarkan lagu musisi idola secara offline.
Fikri selaku Marcomm Manager PT. Fast Food Indonesia (KFC) mengaku sangat optimis pihaknya bisa terus memanjakan penikmat musik di Tanah Air.
Pasalnya, KFC sendiri dikenal dengan satu-satunya gerai makanan cepat saji yang lekat dengan industri musik. "Karena memang ini pengembangan program, kita tidak ada kekhawatiran disitu. Tentunya ini bisa menjadi kelebihan daya tarik dari produknya juga. Mulai hari ini sudah bisa dinikmati," kata Fikri dalam konferensi persnya di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2022).
Fikri menegaskan penjualan CD musisi Tanah Air akan tetap didistribusikan secara maksimal.
"Ini akan menjadi kesuksesan kedua setelah CD, CD juga akan terus kami jual juga dan ini akan ada pasar sendiri," jelas Fikri.
"Kita tahu ini menjadi rahasia umum, KFC bisa menjual CD nya. Beberapa artis bahkan bisa mendapatkan Platinum kurang dari sebulan," kata dia lagi.
Follow Berita Okezone di Google News