YOGYAKARTA - Pasangan suami istri (pasutri) Erina Gudono dan Kaesang Pangarep sering membagikan kebersamaan mereka setelah resmi menikah.
Terbaru, Erina memamerkan keahlian sang suami yang baru diketahuinya setelah menikah, pada Kamis (15/12/2022).
Wanita 26 tahun itu mengungkapkan bahwa Kaesang ternyata ahli membuat makanan tahu petis.
Dalam foto yang dibagikan Erina di Instagram storynya, @erinagudono, tampak Kaesang sedang duduk di depan meja makan.
Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu terlihat mengenakan kaos singlet berwarna hitam sambil fokus membuat tahu petis.
Erina juga memperlihatkan tahu petis buatan Kaesang itu ke kamera.
"Tahu petis dibuatin suami enak banget rasanya kaya tahu petis," tulis Erina dalam postingannya.
Follow Berita Okezone di Google News