JAKARTA - Jefri Nichol pernah mengalami toxic relationship. Jefri sempat bucin kepada mantan kekasihnya. Sampai-sampai, terlintas di benak Jefri Nichol untuk membeli rumah masa depan.
"Mungkin karena waktu itu saking bucinnya, saking seriusnya sama dia, udah rencanain beli rumah buat tinggal bareng, terus nikah. Sebucin itu," kata Jefri Nichol dalam YouTube Denny Sumargo beberapa bulan lalu, dikutip pada, Kamis (15/12/2022).
Menurut Jefri, hal itu wajar dirasakan karena masih memikirkan cinta tanpa risiko di belakangnya. Lantaran merasa begitu serius dalam hubungannya, Jefri Nichol lantas berubah jadi posesif dan insecure.

"Enggak mau kehilangan dia. Itu bagian dari insecurity gue juga," lanjutnya.
Tingkat posesif seorang Jefri Nichol pada sang mantan diakui cukup tinggi. Jefri bahkan sampai sering memeriksa ponsel mantan kekasihnya.
Namun hubungan mereka berakhir setelah melalui masalah besar. Kekasih Jefri Nichol telah berbohong akan sesuatu dan membuat Jefri memilih untuk menyudahi jalinan asmara mereka.
Follow Berita Okezone di Google News