Share

Reaksi Inul Daratista Lihat Gibran Rakabuming Pakai Baju Inul+Adam Couple Goals

Selvianus, MNC Portal · Minggu 11 Desember 2022 17:01 WIB
https: img.okezone.com content 2022 12 11 33 2724954 reaksi-inul-daratista-lihat-gibran-rakabuming-pakai-baju-inul-adam-couple-goals-vPoOPfUUDO.jpg Inul Daratista dan Adam Suseno (Foto: Instagram)

JAKARTA - Ada-ada saja tingkah kocak putra Presiden RI Joko Widodo. Kali ini tingkah lucu anak pertamanya, Gibran Rakabuming Raka tersorot kamera saat tengah bersiap untuk menghadiri acara Malam Midodareni adiknya, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono pada Jumat, 9 Desember 2022 kemarin.

Dalam foto yang beredar, Kaesang dan Gibran terlihat tengah dibantu oleh dua orang laki-laki berkemeja batik untuk menghadiri acara tersebut. Berbeda dengan Kaesang yang sudah siap dengan beskap warna ungu muda, Gibran justru masih terlihat baru akan dipakaikan kain jarik serta beskap.

Dalam kesempatan itu, Gibran terlihat mengenakan kaos berwarna hitam dan celana pendek. Uniknya, kaos yang dikenakan oleh Gibran bukan bergambar kartun atau tokoh superhero, melainkan gambar wajah pasangan Inul Daratista dan Adam Suseno.

"Inul+Adam Couple Goals," bunyi tulisan pada kaos yang dikenakan Gibran.

Foto tersebut sontak membuat netizen tertawa hingga tak ragu untuk menandai akun Instagram milik sang pemilik Goyang Ngebor. Inul yang mengetahui hal itu sontak memberikan respon.

Gibran Rakabuming pakai baju Inul+Adam Couple Goals

"Masya Allah pada ngirim foto ini ke saya matur nuwun semua," kata Inul.

Sementara itu, Inul Daratista sendiri diketahui mendapatkan undangan untuk dapat menghadiri pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Sayangnya, istri dari Adam Suseno itu berhalangan hadir, lantaran dirinya baru-baru ini mengunggah sebuah video tengah berbaring di ranjang rumah sakit.

Follow Berita Okezone di Google News

Meski berhalangan hadir, Inul tetap memberikan ucapan selamat pada pasangan Kaesang dan Erina yang pada hari ini Minggu, (11/12/2022) menggelar Ngunduh Mantu di Solo, Jawa Tengah. Termasuk mendoakan keluarga dari Presiden Jokowi.

"Bahagia selalu buat ke-2 mempelai, diparingi sehat semua, melihat prosesi adat yg cukup padat," ungkapnya.

"Bahagia dan terimakasih sudah membuat kita semua bahagia, se-Indonesia melihat seguyupnya dan meriahnya prosesi semua turut menikmati. Doa terbaik dari kami semua buat keluarga besar BPK Presiden dan Ibu Iriana, mas Kaesang - Mba Erina," tandasnya.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini