JAKARTA - Artis Marshanda mengungkapkan rasa traumanya ketika memiliki pasangan. Ia mengaku dirinya bukanlah tipe yang mudah cemburu saat menjalin hubungan asmara. Hal itu dikarenakan masa lalunya yang pahit ketika menjalin asmara.
Ibu satu anak itu menceritakan bahwa ia pernah memiliki kekasih yang tidak baik saat masih remaja, tepatnya ketika duduk di bangku SMA.
"Dulu gue cemburuan banget, terus dulu banget waktu SMA ketemu satu pacar yang gila breng*** banget. Jadi gue cemburuan terus, karena dia flirting mulu sama cewek, akhirnya gue posesif," ujar Marshanda, dikutip dari YouTube Kuy Entertainment, Rabu (16/11/2022).
Namun, sikap cemburuan dan posesif Marshanda tak pernah digubris oleh sang kekasih. Bukannya sadar, pria itu justru menjadi lebih parah dari sebelumnya.
"Karena gue posesif, dia makin kurang ajar lagi, makin rese," cerita Marshanda.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News