Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Reza Gunawan, Suami dari Dewi Lestari Meninggal Dunia

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Selasa, 06 September 2022 |13:09 WIB
Reza Gunawan, Suami dari Dewi Lestari Meninggal Dunia
Dee Lestari dan Reza Gunawan (Foto: Instagram)
A
A
A

KABAR duka datang dari penulis sekaligus penyanyi, Dewi Lestari Simangunsong alias Dee Lestari. Suaminya, Reza Gunawan, dikabarkan meninggal dunia pada hari ini, Selasa (6/9/2022).

Kabar meninggalnya suami dari pelantun Malaikat Juga Tahu ini diketahui pertama kali lewat unggahan presenter Alvin Adam. Melalui akun Instagramnya, Alvin Adam mengumumkan bahwa suami dari Dewi Lestari meninggal dunia pada pukul 11.53 WIB tadi.

"Innalillahi wa'innaillahi rojiun. Telah berpulang mas Reza Gunawan. Selasa, 6 Sept 2022pukul 11:53 WIB," tulis Alvin Adam pada keterangan foto.

"Jenazah saat ini disemayamkan di rumah duka Delatinos BSD City Tangerang Selatan," lanjutnya.

Suami Dee Lestari meninggal dunia

Lewat tulisannya, Alvin juga turut mendoakan jenazah dari Reza Gunawan. Tak lupa doa juga ia turut mendoakan keluarga yang ditinggalkan.

"Semoga alm mas Reza mendapatkan tempat terbaik disisi-NYA. Aamiin Yaa Robbal'alamiin," paparnya.

"Turut berduka cita yg mendalam yach dee @deelestari & keluarga. Selamat beristirahat dengan tenang mas...," tutupnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement