RUMAH tangga pasangan Sule dan Nathalie Holscher belakangan menjadi sorotan netizen. Perseteruan antara Nathalie dan Putri Delina bahkan disebut menjadi alasan ibu satu anak itu pergi dari kediaman suaminya, meski mengaku hanya untuk healing sejenak.
Rupanya, isu gonjang ganjing rumah tangga mereka turut disorot oleh Jessica Iskandar. Ia bahkan sempat memberi dukungan untuk Nathalie dalam menghadapi situasi tersebut.
"Ya aku sih memberi support tetap semangat dan positive thinking," ujar Jessica Iskandar di kawasan Mampang beberapa waktu lalu.
Jessica Iskandar juga mengungkapkan, Nathalie Holscher bisa tetap fokus dan menjalani hidup meskipun saat ini sedang diterpa masalah.
"Kalau lagi sedih yaudah di jalanin aja sedihnya, kalau senang dinikmati, ya namanya hidup pasti up and down," jelasnya.
Namun ketika ditanya lebih lanjut, istri dari Vincent Verhaag itu mengaku tak tahu banyak soal hubungan rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule. Bintang Dealova ini bahkan mengatakan bahwa dirinya tidak mendapatkan informasi yang banyak tentang Nathalie.