Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Potret Masa Lalu Mulan Jameela, Bukti Cantik sejak Kecil

Arya Ravato Bagasraga , Jurnalis-Minggu, 29 Mei 2022 |19:33 WIB
5 Potret Masa Lalu Mulan Jameela, Bukti Cantik sejak Kecil
Potret masa lalu Mulan Jameela. (Foto: Instagram/@mulanjameela1)
A
A
A

JAKARTA - Potret masa lalu Mulan Jameela menarik untuk dikulik, setelah namanya melambung lewat grup Duo Ratu bersama Maia Estianty. Namun namanya meredup ketika terseret cinta segitiga antara Maia Estianty dan Ahmad Dhani. 

Dari sini, muncullah isu bahwa pelantun Makhluk Tuhan Paling Seksi itu adalah orang ketiga dalam pernikahan kedua musisi tersebut. Meski harus didera berbagai cobaan, namun Mulan dan pendiri Dewa 19 tersebut berhasil mempertahankan pernikahannya. 

Berikut deretan potret masa lalu Mulan Jameela, dari kecil hingga menjadi seorang politisi seperti sekarang.

1.Masa Kecil

Mulan Jameela diketahui menghabiskan masa kecilnya di Garut, Jawa Barat. Seperti anak pada umumnya, Mulan kecil kerap menghabiskan waktu bermain di sawah bersama teman-temannya. Pada 9 Februari 2014, Mulan sempat mengunggah foto masa kecilnya di Instagram.

Potret masa lalu Mulan Jameela. (Foto: Instagram/@mulanjameela1)

Potret masa lalu Mulan Jameela. (Foto: Instagram/@mulanjameela1)

Dalam foto itu, dia masih berusia 4 tahun dengan kulit putih dan rambut kecoklatan yang lebat. “Ini foto waktu kakakku nomor 4 menikah. Aku masih umur 4 tahun (awal 1984) kala itu. Jauh banget memang umurnya. Sayang ya mataku merem,” ujar ibu empat anak tersebut dalam unggahan tersebut. 

BACA JUGA: Blakblakan, Ini Alasan Ahmad Dhani Mencintai Mulan Jameela  

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement