JAKARTA- Artis Nikita Mirzani kembali menyindir Gilang Widya Permana alias Juragan 99. Setelah membongkar soal jet pribadi, yang ternyata hanya sewaan.
Nikita Mirzani membahas soal properti gedung tower mewah yang dihadiahkan Juragan 99 untuk sang istri, Shandy Purnamasari, tengah dijual atas nama orang lain.
Nikita Mirzani lantas meminta klarifikasi soal kepemilikan gedung itu kepada Juragan 99 dan istrinya. Dia juga menyarankan pasangan yang disebut Crazy Rich Malang itu untuk meminta maaf karena diduga membohongi publik atas kisah kesuksesannya selama ini.
“Apa ribetnya sih klarifikasi minta maaf berubah menjadi orang yang lebih baik lagi, memberikan edukasi yang baik sama orang-orang melarat di luar sana bagaimana proses untuk menjadi orang kaya,” kata Nikita Mirzani dalam Insta Story, Jumat (25/3/2022).
Dia menyinggung para netizen yang telah dibodoh-bodohi oleh para Fake Crazy Rich. Dia seolah mengatakan bahwa semua perkataannya selama ini adalah sebuah kebenaran, bukan hanya sensasi semata.
“Nanti kalau udah bener-bener diusut sama kepolisian baru bilang ‘bener juga ya kata Nikita Mirzani’,” sambungnya.