Share

Innalillahi Musibah Menimpa Meggy Wulandari Eks Istri Kiwil Dilarikan ke RS

Selvianus, MNC Portal · Senin 21 Februari 2022 08:02 WIB
https: img.okezone.com content 2022 02 21 33 2550305 innalillahi-musibah-menimpa-meggy-wulandari-eks-istri-kiwil-dilarikan-ke-rs-PcZsM9Uvx8.jpg Meggy eks istri Kiwil dan anak. (Foto: Instagram)

EKS istri Kiwil,  Meggy Wulandari membawa kabar sedih soal dia dan anaknya. Ia terbaring di rumah sakit bersama kedua buah hati yaitu Meisya Ardinda dan Alkhalifi.

Tampak Meggy dipasang selang di tangannya didampingi kedua anaknya. 

Dalam unggahan Instagram miliknya, mantan istri Kiwil itu menuliskan sang anak Meisya Ardinda mengalami demam, pusing dan mual sehingga harus masuk IGD, setelah sebelumnya dirinya dinyatakan terpapar Covid-19.

Namun ketika PCR, Meggy dinyatakan negatif. Tetapi Meggy mengungkapkan dirinya memiliki gejala yang sama terpapar Covid-19 pada umumnya seperti demam dan pusing. 

Kini kedua anak-anaknya mengalami gejala yang sama yakni pusing, demam hingga mual. Namun masih menunggu hasil tes PCR keluar.

 Meggy

"Subhanallah Subuh2 ke RS, antar kaka Meisya Demam, pusing, mual ktnya gk kuat. Sebelum nya bunda tes antigen mandiri positif lalu pcr negatif. Tapi bunda sakit seperti gejala covid dan anak2 sptnya tertular dan skrg semua masuk IGD. Kita menunggu hasil darah dan PCR lagi. Apa Bunda benar positif dari hasil PCR ke 2 kali ini??. Krn kita semua sakit dgn gejala yg sama," tulis Meggy, dikutip dari MNC Portal Indonesia.

Follow Berita Okezone di Google News

Akibat gejala yang menimpa Meisya Ardinda, membuat ibu tiga anak itu merasa bersalah. Tetapi dengan musibah tersebut. Meggy berharap dapat menjadikan hikmah dan pembelajaran untuk dirinya dan sekeluarga kedepannya.

"Alhamdulillah dgn nikmat sakit ini ya rabb..Semoga menjadi pembelajaran untuk kami sekeluarga bawah sakit itu ga enak jd gak bisa kegiatan spt biasa, anak2 jadi gk bisa kegiatan spt biasa, anak2 jd gak bisa main gk bisa sekolah dan paling besar hikmahnya jadi makin sadar untuk menjaga Protokol Kesehatan," tulisnya.

Namun Meggy pun mengimbau dan mengajak masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan. Dengan selalu menjaga kebersihan ketika melakukan kegiatan diluar rumah.

"Klo dari luar harus langsung bersih2 mandi tidak kontak dgn orang2 tdk kontak dgn orang dirumah secara sadar harus saling menjaga satu sama lain. Harus punya antigen mandiri setiap dari kumpul dgn byk orang harus diantigen apalagi ga enak badan hrs dikarantina 3 hari lalu antigen lg, demi keselamatan untuk keselamatan bersama. Karena 1 sakit akan sakit semua jika ada kesadaran bersama," tulisnya.

Lebih lanjut, mantan istri Kiwil itu tetap mengingatkan untuk bepergian keluar rumah. Dan jika sakit, dirinya menganjurkan untuk tetap berada dirumah agar tidak menularkan ke orang lain.

"Untuk teman2 semuanya stay save please klo kalian sakit lebih baik di rumah jangan pergi pergi2 bisa jadi kalian covid menularkan org lain, klo batuk pake masker walau di rumah yach. Sayangi keluarga kita di rmh. bukan lebay tapi ini demi kebaikan bersama keluarga terus ikuti prokes. Semoga kita semua diberikan kesembuhan dan kesehatan tanpa meninggalkan rasa sakit lagi," tulisnya.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini