JAKARTA - Ajang pencarian bakat penyanyi dangdut terbaik Kontes Dangdut Indonesia 2021 (KDI) segera dimulai. Sekitar 12 peserta akan bersaing di babak Kontes KDI 2021 yang akan ditayangkan langsung oleh MNCTV, pada Senin (8/11/2021), pukul 19.30 WIB.Â
Pada babak Kontes KDI 2021 ini, 12 peserta tersebut akan dinilai para juri dan pemirsa melalui vote. Mereka yang akan tampil adalah Andina (17) peserta asal Soppeng, Sulawesi Selatan; Kayla (15) dari Deli Serdang, Sumatera Utara; dan Puput (17) asal Balik Papan, Kalimantan Timur.Â
Ada pula Sabela (18) dari Semarang, Jawa Tengah; Nisa (20) asal Bandung, Jawa Barat); Iko (21) dari Bima, Nusa Tenggara Barat; Nanda (17) asal Pasuruan, Jawa Timur; Charisma (25) asal Yogyakarta; Rizky (27) Karanganyar; Jawa Tengah.
Tiga peserta tersisa adalah Taufiq (21) asal Cirebon, Jawa Barat; Zunta (25) dari Rembang, Jawa Tengah; dan Bunga (15) asal Jakarta. Peserta akan membuktikan kualitas mereka di hadapan juri yang diisi oleh Ayu Ting Ting, Iis Dahlia, Ivan Gunawan, Pasha Ungu, dan Cakra Khan.
Baca juga:Â Saksikan Keseruan Calon Bintang Dangdut di Ngantri KDI 2021 Malam Ini