FARA Shakila pemeran Reyna di Sinetron Ikatan Cinta sedang berulang tahun. Gadis cilik yang memerankan tokoh anak Andin dan Aldebaran ini merayakan ulang tahun ke-6.
Segenap keluarga besar Ikatan Cinta pun ikut merayakan ulang tahun gadis yang lebih akrab disapa Reyna ini. Salah satunya Kevin Hillers yang memerankan tokoh Angga di Ikatan Cinta.
Baca Juga: Link Nobar Ikatan Cinta Tanpa Jeda, Emak-Emak Wajib Tahu!
Diintip dari laman Instagram pribadinya, Kevin pamer foto bareng Fara Shakila yang kompak berbaju putih. Dia pun menuliskan kalimat ucapan ulang tahun di caption.
"Hbd Sayang Aku @farashakila2015," kata Om Angga.
Penggemar Sinetron Ikatan Cinta pun ikut memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Reyna. Mereka pun juga menyukai potret kedekatan ini.
"Om Angga dan Reyna❤️❤️❤️," kata sanni***
"Salut bngtt sama kebersamaan mereka di lokasi syuting," tambah sa.lw***
"Selamaat ulang tahun reyna😍😍😍," ujar dea***
"Di dunia fiktif mama andin yang ultah, di dunia real reyna gemoy dah yang ultah 😍👏," kata vic***
(dwk)