Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jadi Kissogram sebelum Mualaf, Sinead O'Connor Suka Pakai Kostum Biarawati Nakal

Lintang Tribuana , Jurnalis-Kamis, 03 Juni 2021 |04:00 WIB
Jadi Kissogram sebelum Mualaf, Sinead O'Connor Suka Pakai Kostum Biarawati Nakal
Sinead O'Connor di Good Morning Britain (Foto: YouTube)
A
A
A

DUBLIN - Jauh sebelum memutuskan mualaf dan mengenakan hijab, Sinead O'Connor mengakui dirinya pernah jadi kissogram di usia 16 tahun. Ia membuat pengakuan mengejutkan ini saat tampil di acara Good Morning Britain.

Dilansir dari Daily Mail, Rabu (2/6/2021), kissogram adalah julukan untuk orang yang menghadiri pesta dengan kostum dan mencium orang yang hadir di sana. Kostum favorit O'Connor kala itu adalah biarawati nakal.

Sinead O'Connor

"Itu adalah pakaian biarawati panjang penuh, tetapi di bagian belakang semuanya dipotong," ujar O'Connor.

Kissogram menjadi profesi sampingan O'Connor selain kerja di tempat Pizza di Irlandia kala itu. Meski tampak menyukai profesinya, dia mengklaim sebagai Kissogram yang mengerikan dalam berperan.

Baca Juga:

Awal Mula Sinead O'Connor Ngeluh Kelaparan di Twitter

Kisah Hijrah Jadi Mualaf Penyanyi Sinead O'Connor

"Aku adalah Kissogram yang buruk karena sangat pemalu," ujar penyanyi 54 tahun itu.

Sinead O'Connor

Pelantun Nothing Compares 2 U itu kemudian menceritakan pengalamannya dituntut melakukan hal aneh ketika bekerja sebagai kissogram.

"Kau harus membaca puisi buruk yang dalam aksen Prancis dan kemudian mengenakan celana dalam di kepala salah satu teman," ungkapnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement