JAKARTA - Umi Pipik menjadi pusat perhatian saat mengungkap dipoligami oleh almarhum suaminya, Ustadz Jefri Al Buchori. Bagaimana tidak, Umi Pipik baru mengungkap fakta ini kepada keluarganya dan publik bertahun-tahun setelah Uje meninggal.
Baca Juga:
- Pernah Dipoligami, Umi Pipik Baru Cerita ke Keluarga Usai Ustadz Jefri Meninggal
- Pengakuan Umi Pipik Dipoligami saat Idap Tumor Getah Bening
Fakta-fakta mengejutkan tentang poligami almarhum itu pertama kali diungkap Umi Pipik saat berbincang dengan Venna Melinda dalam video YouTube ibu Verrell Bramasta itu. Beberapa fakta tersebut adalah:
1. 2 Istri Lain
Ustadz Jeffri Al Buchori ternyata memiliki dua istri lain selain Umi Pipik. Pemilik nama Pipik Dian Irawati tersebut mengisyaratkan jika istri almarhum adalah orang baik. Namun ia menolak mengungkap identitas dua wanita tersebut.
"Dengan istri kedua beliau, saya pernah bertemu. Dan waktu itu hubungannya baik. Kalau yang di Jawa ketemu langsung sama saya. Nggak perlu tahulah itu siapa. Yang penting di sini tujuan saya baik," lanjutnya.