JAKARTA - Aktor Tommy Kurniawan tiba-tiba membagikan sebuah foto yang cukup mengejutkan di laman Instagramnya. Bersama istri dan seorang dokter, pria 36 tahun ini terlihat berpose dengan menggunakan tongkat truk yang membantunya untuk berdiri dan berjalan.
Melalui unggahannya, ia menyebut bahwa dirinya baru saja selesai menjalani operasi lutut lantaran mengalami cedera. Kini, ia mengaku hanya tinggal menunggu sembuhnya luka bekas operasi, hingga nantinya ia kembali bisa berjalan lagi.
"Alhamdulillah sudah bisa pulang, terimakasih sahabat sahabat dan teman-teman yang telah mendoakan saya," tulis Tommy pada keterangan foto.
Baca Juga:
Tommy Kurniawan Dihujat Netizen saat Unggah Foto Liburan Bersama Keluarga, Kok Bisa?
Unggah Foto Liburan, Tommy Kurniawan Dihujat Netizen
"Alhamdulillah berkat doa semuanya operasi lutut saya berjalan lancar tinggal pemulihan nya," sambungnya.
Dalam unggahannya, bintang film Eiffel I'm In Love itu sempat meminta maaf lantaran ia tidak bisa membalas satu persatu pesan yang dikirimkan kepadanya. Namun, ia sempat menuliskan pesan tentang pentingnya menjalani pemanasan sebelum berolahraga.
"Mohon maaf sy ga bisa balas satu per satu di kolom komentar postingan sebelum nya. Jadi buat teman-teman yang hobi olahraga terutama yang agak berat, prosedur pemanasan dan lain2nya harus di taati terus," paparnya.